HauffMen Men's Care

Just Me and Myself, Ini 5 Alasan Pria Juga Butuh Me Time

Kalau selama ini me time lebih identik dengan wanita dan sejumlah kegiatan relaksasinya, mari menengok fakta bahwa pria juga butuh me time. Dengan berbagai aktivitas dan tanggung jawab yang harus dilakukan, ada beberapa alasan me time juga menjadi hak pria. Kesehatan mental menjadi salah satu faktor utama yang mendorong, apalagi pada masa-masa sulit seperti pandemi dan sebagainya.

Pria juga butuh me time, jalan ninja relaksasi 

Tuntutan kehidupan modern ada banyak, seperti menjalankan bisnis, bekerja, mengurus keluarga, sampai berpartisipasi dalam berbagai acara sosial. Apa pun tuntutan gaya hidup, kita tetap perlu memastikan tidak kelelahan secara fisik maupun mental. Sering memprioritaskan kebutuhan orang lain sebelum kebutuhan kita sendiri karena kita tidak ingin terlihat egois atau merasa bersalah sejatinya tidak sehat. Pria juga butuh me time, karena dengan cara inilah kita bisa menemukan ‘jati diri’ kembali. Berikut ini juga beberapa alasan lainnya:

Me time adalah cara terbaik untuk mengenal diri sendiri
Pernah merasa seperti menjalani hidup untuk seseorang? Demi kesenangan dan kebahagiaan orang lain diutamakan, bukan atas dasar kehendak kita sendiri. Kebiasaan ini bisa membuat kita kehilangan diri, lama kelamaan kita tidak tahu apakah rencana dan tujuan awal milik sendiri. Cobalah me time dengan cara jalan-jalan sendirian seharian, entah itu ke taman, menonton, atau berkeliling kota.

“Until you value yourself, you will not value your time. Until you value your time, you will not do anything with it.”

– M. Scott Peck.

Just Me and Myself, Ini 5 Alasan Pria Juga Butuh Me Time
pexels.com/@olly

Me time bisa mengembalikan semangat kembali beraktivitas
Ketika tubuh terasa begitu lelah untuk mengerjakan apapun, hal ini sebaiknya tidak diabaikan. Bisa jadi psikis kita sudah memberi ‘warning’ pada kondisi fisik. Cobalah selipkan aktivitas mandi berendam atau istirahat tidur full 8 jam tanpa terganggu. Merawat diri menggunakan skincare juga termasuk me time yang mampu mengembalikan kepercayaan diri dengan penampilan wajah cerah. Dengan pikiran dan penampilan yang segar kita bisa restart bekerja dan melakukan hal-hal lainnya lebih baik lagi.

Just Me and Myself, Ini 5 Alasan Pria Juga Butuh Me Time
pexels.com/@uriel-mont

Me time sebagai cara menghargai hubungan dengan orang lain
Melakukan hobi seperti bersepeda atau gym sendiri juga bisa jadi pilihan. Matikan semua perangkat elektronik dan bebaskan diri dari gangguan. Cara ini sangat baik untuk mengembalikan diri lebih relaks. Secara tidak langsung kita juga akan menyadari semakin dekat dengan seseorang, biasanya kita akan semakin “taken for granted”. Kita lupa bahwa keberadaan orang lain penting dalam kehidupan sehari-hari. Begitu kembali di tengah-tengah orang yang terdekat, kita bisa lebih menghargai mereka.

Just Me and Myself, Ini 5 Alasan Pria Juga Butuh Me Time

Me time bisa membantu mengembangkan kreativitas
Produktif bukan berarti selalu terinspirasi, mungkin saja kita mengalami stuck dalam bekerja atau aktivitas lain untuk mengembangkan ide-ide baru. Lakukan me time khusus hobi seperti mendengarkan musik, melukis, berkebun, atau memasak sampai puas tanpa gangguan sama sekali. Dengan begitu kita bisa kembali memperkaya perspektif dan menjadi lebih kritis, sehingga kreativitas juga lebih mengalir.

Jangan salah lagi, pria juga butuh me time demi kesehatan fisik dan mental tetap terjaga. Memang caranya mungkin saja berbeda dari wanita, tapi tujuan dan manfaat yang hendak didapatkan kurang lebih sama. Enjoy your me time more, Broff!

Source:
https://www.elitedaily.com/life/important-time-youre-relationship/1456271
https://www.popbela.com/relationship/dating/raizza-monik-setiawanti/tanda-kamu-butuh-me-time/7

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.