HauffMen Men's Care

Tanda dan Penyebab Skincare Tidak Cocok Pada Pria, Cek Sekarang!

Menggunakan produk skincare baru memang bisa menjadi experience tersendiri bagi kulit wajah, apalagi bagi kaum pria. Banyak pertanyaan yang akan muncul di kepala, salah satunya bagaimana kalau ternyata skincare tidak cocok untuk kulit? Apa tanda dan penyebabnya? Jangan sampai salah informasi, Broff. Pahami kulit kita sendiri lebih menyeluruh.

Skincare Tidak Cocok, Apa Saja Tandanya?

Jenis kulit orang berbeda-beda, reaksi skincare yang digunakan juga berbeda. Berikut ini beberapa tanda skincare tidak cocok untuk kulit kita:

Kulit berjerawat lebih banyak
Kalau muncul breakout jerawat setelah menggunakan produk skincare yang baru, perhatikan kondisinya. Tidak semua breakout muncul dikarenakan skincare tidak cocok. Secara umum, ada kondisi yang sering disebut juga dengan skin purging. Purging merupakan kondisi yang terjadi karena bahan aktif dalam produk skincare mendorong terjadinya pengelupasan dan pergantian sel kulit. Kondisi ini paling sering terjadi setelah penggunaan retinoid topikal. Maka dari itu, penting untuk memahami seberapa banyak kandungan retinoid atau AHA/BHA dalam produk skincare yang dipakai. Kalau breakout terjadi di beberapa tempat yang tidak biasa dan lebih lama (sampai lebih dari 7 hari), kemungkinan memang produk yang digunakan tidak cocok.

Tanda dan Penyebab Skincare Tidak Cocok Pada Pria, Cek Sekarang!

Warna kulit berubah dan berbintik
Kalau kulit mengalami perubahan tidak merata dan adanya bintik-bintik cokelat atau hiperpigmentasi, bisa jadi bukan hanya disebabkan paparan sinar matahari yang berlebih. Akan tetapi, kondisi ini bisa juga jadi tanda kalau kulit bereaksi buruk terhadap bahan aktif tertentu untuk mencerahkan kulit. Disarankan untuk pakai serum vitamin C yang diformulasikan untuk mengurangi munculnya bintik-bintik cokelat serta meminimalisir kerusakan akibat sinar matahari.

Kulit terasa kencang ditarik
Sedikit bertentangan dengan apa yang biasa kita pikirkan selama ini, Broff, kalau kulit terasa terlalu kencang seperti ditarik setelah cuci muka sebenarnya bisa berbahaya bagi kulit. Kondisi ini menandakan kalau kulit wajah telah kehilangan minyak alami dan dapat mengganggu fungsinya sebagai skin-barrier. Apabila terjadi secara signifikan, sebaiknya segera hentikan pemakaian skincare setidaknya untuk sementara dan melihat lagi efeknya. Jika tidak segera dihentikan, bisa menyebabkan perih dan iritasi.

Kulit mengalami gatal dan iritasi
Kalau kulit gatal atau teriritasi bisa jadi tanda reaksi negatif terhadap produk yang kita gunakan, biasanya dikenal sebagai dermatitis kontak. Mau tahu produk mana yang menjadi penyebabnya? Hentikan dulu rutinitas skincare kita dan sebagai gantinya menggunakan pembersih dan pelembab berbahan dasar lembut. Beri jeda sekitar satu minggu, tambahkan perlahan setiap produk satu per satu setiap beberapa hari sampai menemukan penyebabnya.

Tanda dan Penyebab Skincare Tidak Cocok Pada Pria, Cek Sekarang!

Hindari Iritasi Kulit dengan Patch Test

Setelah sudah merasa lebih yakin dengan produk skincare yang ingin dicoba karena sesuai jenis kulit, lakukan uji tempel atau patch test. Oleskan produk di bagian belakang telinga atau di bagian dalam siku tangan. Sesudah itu, diamkan dan pantau selama 24 jam untuk mengetahui reaksi kulit. Kalau memang ada reaksi alergi ruam, bengkak, kemerahan, sensasi terbakar/tersengat, atau rasa gatal, tidak akan terlalu terlihat karena area tersebut cukup tersembunyi. Segera bersihkan area tersebut kalau terjadi reaksi.

Itulah beberapa tanda dan penyebab skincare tidak cocok yang bisa terjadi pada pria, Broff. Jangan lupa andalkan rangkaian produk HAUFF untuk mencerahkan dan melembapkan kulit, formulanya dibuat khusus untuk pria yang ingin bebas dari wajah kusam berjerawat.

Source:
https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kulit/tanda-skin-care-tidak-cocok/
https://averraglow.com/blogs/news/skin-purging-vs-breakouts-is-your-new-skincare-helping-or-hurting
https://www.glam.com/beauty/signs-your-skin-care-products-not-working/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.